Sebuah pohon tumbang disertai longsor terjadi di Banjar Sabi, Desa Suwug, Kecamatan Sawan, Buleleng, pada Kamis (22/1/2026) pukul 23.00 Wita. Pohon tumbang dan longsor tersebut menyebabkan akses jalan terhambat.
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Buleleng melakukan penanganan pohon tumbang dan longsor, dengan bantuan warga setempat. Pohon yang tumbang memiliki diameter 20 cm dan jenis pohon santen dan semak. Longsor memiliki tinggi 7 meter dan panjang 10 meter.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Besok, Kepala Dusun akan berkoordinasi dengan Desa untuk melakukan gotong royong penanganan longsor. Tim yang atensi di lokasi kejadian antara lain TRC PB, Babinsa Suwug, Kadus Bd Sabi, dan masyarakat setempat.
Penulis: Dibia Wirawan