(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Penanganan Pohon Mangga Tumbang yang Rusak Rumah Warga di Banjar Celuk, Desa Sangsit

Admin bpbd | 09 Maret 2024 | 90 kali

Hallo Sobat Tangguh!!! Tim TRC-PB Kabupaten Buleleng melaksanakan penanganan pohon mangga tumbang di Banjar Celuk, Desa Sangsit, Kecamatan Sawan (09/03). Pohon mangga berdiameter 80 cm tumbang di halaman rumah warga a.n. Ketut Suweta, juga menimpa ujung penyengker Pelinggih Dewa Ayu, dan Taksu di Sanggah rumah a.n.Ketut Suweta dengan nilai Kerusakan ditaksir sebesar Rp. 5.000.000. 

TembokPenyengker Halaman warga a.n. KetutSuweta rusak tertimpa pohon panjang 3 m tinggi 75 cm, nilai kerusakan ditaksir sebesar Rp. 1.000.000 dan dahan pohon juga menimpa rumah a.n. Luh Pujawati mengakibatkan atap rumah mengalami rusak ringan, genteng (1x1m) dan atap seng, dengan nilai kerusakan ditaksir sebesar Rp. 500.000. Atap seng Kamar Mandi warga a.n. Made Budiasa rusak tertimpa dahan pohon, nilai kerusakan ditaksir Rp. 250.000. Penanganan sudah selesai dilaksanakan agar tidak menyebabkan kerugian yang lebih fatal untuk rumah-rumah warga, mengingat cuaca ekstrim masih akan terjadi beberapa waktu kedepan.

#SalamTangguh