KALIBUKBUK, Mencegah air tersumbat hingga meluap, sejumlah aliran sungai secara bertahap mulai dibersihkan secara terpadu, termasuk Tukad Asangan di Dusun Celuk Buluh, Desa Kalibukbuk Kecamatan Buleleng.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buleleng bersama instansi terkait melakukan aksi pembersihan sejumlah aliran sungai di Buleleng, utamanya beberapa aliran sungai yang rawan penyumbatan pada jembatan hingga menyebabkan air meluap dan mengenangi jalan raya.
BPBD Kabupaten Buleleng bersinergi melaksanakan giat penangan lanjutan dan juga mitigasi bencana agar kedepan dampak dari bencana bisa diminimalisir. Kegiatan kali ini pada Rabu (4/3) pagi, menyasar aliran Tukad Asangan dijalan Kedasih Dusun Celukbuluh, Desa Kalibukbuk tepatnya jalan menuju setra Desa Adat Banyualit, yang beberapa hari lalu meluap mengakibatkan rumah warga terendam air. Dalam kegiatan pembersihan, BPBD Kabupaten Buleleng berkoordinasi dengan Dinas PUTR, Dinas Lingkungan Hidup, dibantu warga masyarakat sekitar dan Kodim 1609 Buleleng.