(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Rakor Kegiatan Bali Resik Sampah Plastik

Admin bpbd | 09 Mei 2019 | 389 kali

Singaraja, 9 Mei 2019


BPBD Kabupaten Buleleng melalui Kasubid Pengungsi dan Rekonsiliasi, I Nyoman Mahardika mengikuti Rapat Koordinasi Kegiatan Bali Resik di Kabupaten Buleleng pada hari Kamis (9/5) bertempat di Ruang Rapat Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng. Rapat dibuka oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng.

Kadis DLH menyampaikan pengantar kegiatan Bali Resik Sampah Plastik serta menjelaskan arahan Gubernur Bali yang tertuang dalam Panduan Gerakan Semesta Berencana Bali Resik Sampah Plastik dilaksanakan secara periodik minimal setiap bulan sekali, yaitu satu hari setelah Purnama. Khusus untuk bulan Mei, Kegiatan Tingkat Provinsi Bali dipusatkan di Kabupaten Buleleng, dengan mengambil lokasi di Kecamatan Sukasada

Narasumber dalam kegiatan kali ini yaitu Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Asisten II dan Asisten Administrasi Umum ( Asisten III ) Setda Kabupaten Buleleng dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng.

Asisten II Setda Kabupaten Buleleng memberikan arahan dengan memberikan penekanan terhadap tindak lanjut Program Bali Resik yang dicanangkan oleh Bapak Gubernur Bali. Berkaitan dg hal tersebut, penting dilakukan persiapan yang optimal dalam penyelenggaraan kegiatan sebagaimana jadwal yang sudah ditetapkan. Selain hal tersebut, Asisten II Setda Kabupaten Buleleng juga mengajak seluruh pimpinan perangkat daerah untuk mulai mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dimulai dari kegiatan-kegiatan lingkup SKPD/OPD masing-masing.

Kegiatan Bali Resik Sampah Plastik Tingkat Provinsi Bali tanggal 19 Mei 2019 dipusatkan di Kabupaten Buleleng dengan mengambil lokasi di Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, dengan titik kumpul di Pasar Wisata Desa Pancasari. Masing-masing SKPD diharapkan hadir dengan membawa perlengkapan kebersihan, pakaian madya alit.