Jumat, 09 Maret 2018
Hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Buleleng sejak Kamis (08/03) siang, memicu musibah di sejumlah kawasan. Telah terjadi Pohon Tumbang di Banjar Dinas Gunung Sekar, Desa Selat, Pohon Santen setinggi kurang lebih 15 meter tiba-tiba tumbang dan menimpa kabel listrik dan sempat mengganggu aliran listrik di dusun setempat.
Team Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Buleleng segera meluncur kelokasi kejadian dengan mengerahkan 5 orang personil, 1 Unit Mobil Rescue dan 2 Unit Mesin Pemotong Kayu (Chainsau). Kegiatan tersebut dapat tertangani dengan waktu kurang lebih 10 menit sehingga lalulintas dapat kembali dengan lancar.