(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

BPBD Buleleng Telah Distribusikan Air Bersih Sebanyak 23 Kali Ke Desa Kaliasem

Admin bpbd | 23 Oktober 2019 | 448 kali

BPBD BULELENG - Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Badan Penanggulanagan Bencana Daerah  terus berupaya untuk menangani kekurangan air bersih dampak dari musim kemarau panjang. Hingga 22 Oktober 2019 kemarin, total 23 (dua  puluh tiga) kali atau 295.000 liter air bersih telah didistribusikan ke Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng.

Adapun dari 295.000 Liter air bersih tersebut, diantaranya didistribusikan oleh BPBD Kabupaten Buleleng dan PMI Kabupaten Buleleng. BPBD bersinergi dengan PMI  untuk melaksanakan distribusi air bersih kewilayah-wilayah yang terdampak kekeringan di Buleleng. Ini merupakan salah satu solusi pemerataan pengiriman air bersih. Pasalnya, armada yang dimiliki BPBD masih terbatas namun permintaan dari desa yang mengalami kekeringan atau kekurangan air relatif banyak.

Dan pada hari Selasa (22/10), BPBD Buleleng bersama PMI melaksanakan distribusi air bersih ke Desa Kaliasem sebanyak 20.000 liter atau 4 tangki air. Pendistribusian masih terus dilakukan hingga kembali membersarnya debit air di Desa Kaliasem.