(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

BPBD Buleleng Berikan Bantuan Terpal dan Karung Bagi Korban Tanah Longsor di Desa Bebetin.

Admin bpbd | 25 Januari 2019 | 548 kali

          Singaraja – Akibat Cuaca Extrim yang melanda Kabupaten Buleleng pada tanggal 22 Januari 2019 mulai pukul 20.00 wita hingga dini hari menyebabkan Kabupaten Buleleng mengalami bencana Pohon Tumbang, Gelombang Pasang, Banjir hingga longsor, dari hasil assesmet dan penanganan Tim TRC PB BPBD Kabupaten Buleleng terjadi kejadian Tanah Longsor  pada hari Rabu (23/01) dini hari pukul 02.00 wita di Banjar Dinas Pendem, Desa Bebetin, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng yang menyebabkan jebolnya senderan rumah warga (ukuran P: 23 m, T: 3,25m) atas nama Nyoman Suantara  sehingga menimpa rumah dan kamar mandi warga (ukuran 5mx6m) atas nama Made Pageh yang letaknya berada dibawah rumah Suantara dengan perkiraan kerugian ditafsir kurang lebih Rp. 190.000.000 dan jebolnya senderan toko (ukuran P:8m, T :3m) dan tembok toko (ukuran P:4m x L:3m)  di Pasar Bebetin atas nama Made Sukrawan dengan perkiraan kerugian ditafsir kurang lebih Rp. 15.000.000.

        Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buleleng datang kelokasi kejadian untuk melaksanakan asessment dan memberikan bantuan kepada korban bencana. BPBD Buleleng dalam penyerehan bantuan bencana pada hari Kamis (24/01) yang di serahkan langsung oleh Kasubid Logistik bapak Haryanto Totok, SH dengan menyerahkan bantuan karung plastik sebanyak 130 buah dan 5 buah terpal kepada warga masyarakat di desa Bebetin yg diterima langsung oleh Kadus dan Sekdes mewakili  warga masyarakat yang terdampak tanah longsor. 

Ket : Jebolnya Senderan Rumah Warga an. Nyoman Suantara dan menimpa rumah Made Pageh.

Ket : Jebolnya Senderan Toko An. Made Sukrawan