(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

BMKG Pasang WRS NewGen di Kantor BPBD Buleleng.

Admin bpbd | 15 Juni 2020 | 619 kali

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengembangkan terobosan baru dengan pemasangan alat penyebarluasan informasi gempa bumi dan peringatan dini tsunami yaitu Warning Receiver System (WRS) Generasi Baru di berbagai wilayah rawan gempa dan tsunami di Indonesia, salah satunya DI Kabupaten Bulelelng, Provinsi Bali.

BMKG pada Minggu (14/6) pagi, melaksanakan pemasangangan Warning Receiver System (WRS) Generasi Baru bertempat di Kantor BPBD Kabupaten Buleleng.

WRS generasi terbaru memiliki keunggulan dibandingkan generasi sebelumnya. WRS generasi terbaru memiliki nama baru yaitu “WRS NewGen” yang berbeda dengan WRS sebelumnya.

WRS NewGen merupakan terobosan baru BMKG dalam penyebarluasan informasi gempabumi dan peringatan dini tsunami. Dengan pemasangan alat WRS NewGen ini diharapkan adanya percepatan penyebarluasan informasi gempa bumi dan peringatan dini tsunami, dengan begitu akan dapat mempercepat respon dalam penanganan bencana.

Pemasangan Alat Warning Receiver System (WRS) Generasi Baru di Kantor BPBD Kabupaten Buleleng.