(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Persiapan Isoter Pasien OTG-GR Covid-19 di Asrama Undiksha Jinangdalem.

Admin bpbd | 27 Januari 2022 | 280 kali

Sesuai dengan hasil Rapat Koordinasi Antsipasi Isoter yang diselenggarakan di Loby Atiti Wisma Kantor Bupati Buleleng, Pemkab Buleleng akan membuka Isolasi Terpusat (Isoter) bagi Pasien OTG/GR Covid-19 bertempat di Asrama Undiksha Jinengdalem. Pemkab Buleleng melalui BPBD Kab. Buleleng bersinergi TNI, Polri dan Satpol PP serta PMI  melaksanakan pendirian Tenda Posko Isolasi Terpusat Pasien OTG-GR Covid-19 di Asrama Undiksha Jinangdalem. Kamis (27/01) siang.

Selain itu juga dilaksanakan gotong royong pembersihan dan penyiapan kamar tidur bagi para pasien OTG/GR yang rencananya akan dipindah ke Isoter hari ini. Diupayakan hari ini penyiapan Isoter dapat segera diselesaikan, sehingga isoman dapat segera dievakuasi ke isoter.