(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Penanganan Tanah Longsor yang Mengakibatkan Bongkahan Bambu Tumbang

Admin bpbd | 12 Januari 2022 | 111 kali

Tim Reaksi Cepat BPBD Kab. Buleleng melaksanakan asessment tanah lngsor yang terjadi di Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada (12/1). Hujan yang disertai angin kencang dengan durasi waktu cukup lama menyenbabkan tanah longsor dan mengakibatkan 3 bongkahan bambu tumbang menghalangi Jalan Sambangan-Panji (11/1).

 Tim TRC melakukan penanganan bersama TNI dan di bantu oleh warga sekitar  yang langsung di dampingi oleh Pejabat Fungsional Penata Penanggulangan Bencana Ahli Muda dan di monitoring oleh Bapak Kalaksa BPBD Kab. Buleleng agar akses jalan bisa di lalui kembali dengan normal 

Dihimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dalam melakukan aktivitas, karena cuaca yang kurang bersahabat. Serta jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.