Hallo Sobat Tangguh!!! Dalam
rangka mengisi jeda semester SMP Negeri 2 Singaraja dan dalam upaya meningkatkan
kapasitas siswa-siswi SMP Negeri 2 Singaraja, BPBD Kabupaten Buleleng hadir
sebagai narasumber dalam kegiatan Sosialisasi dan Edukasi Penanggulangan
Bencana Gempa Bumi, Kamis (14/12). Kegiatan dibuka oleh Plt. Kepala SMP Negeri
2 Singaraja mulai pukul 07.00 Wita – selesai dengan menyasar peserta berjumlah
60 orang perwakilan dari masing-masing ekstrakurikuler. Harapannya dengan
dilaksanakan sosialisasi dan edukasi penanggulangan bencana ini, dapat menjadi
pembiasaan kepada siswa-siswi secara perlahan dalam memahami mitigasi bencana
dan dapat menyebarluaskan kepada rekan-rekan yang lain guna bersama-sama
mengurangi risiko bencana.
#SalamTangguh
#SiapUntukSelamat