Bimtek Digitalisasi Arsip Kepegawaian di Buleleng
Rabu , (26/11) diwakili staf Kepegawaian BPBD Kabupaten Buleleng mengikuti Bimbingan Teknis Digitalisasi Arsip Kepegawaian melalui Document Management System (DMS) yang terintegrasi SIASN di Aneka Villas & Spa, Lovina. Narasumber kegiatan ini dari Kanreg X BKN Denpasar dan BKPSDM Buleleng membahas BKN Pedia, IP ASN, My ASN, serta dokumen utama DMS (DRH, D2NP/Pertek NIP, SK CPNS, SK PNS, SPMT CPNS). Kepala BKPSDM menekankan digitalisasi ini mempermudah pengelolaan arsip, dengan target pemenuhan dokumen utama selesai akhir November atau pertengahan Desember.