(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Vaksinasi Massal Masyarakat Buleleng

Admin bpbd | 16 Maret 2021 | 797 kali

Selasa, 16 Maret 2021 Diselenggarakannya Kegiatan Vaksin Covid-19 Untuk Masyarakat Buleleng Untuk Wujudkan Masyarakat Buleleng Yang Sehat dan Produktif Vaksin Aman & Halal yang ditinjau langsung oleh Bapak Presiden RI Secara Virtual bertempat di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja.
Dalam Kegiatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buleleng bersinergi dengan Sat Pol PP Kab. Buleleng untuk pengamanan dan pengaturan kegiatan vaksinasi agar tetap memperhatikan protokol kesehatan. Turut hadir pula Kalaksa BPBD, PUTU ARIADI PRIBADI,S.STP.,MAP untuk meninjau langsung jalanannya kegiatan vaksinasi.
 
Kegiatan Vaksinasi di Kabupaten Buleleng diikuti oleh 975 orang peserta yang terdiri dari tokoh-tokoh masyarakat, tokoh-tokoh agama, kemudian lansia serta pelaku pariwisata. Vaksinasi massal ini serentak dilakukan di seluruh Bali. Ini dilakukan untuk mempercepat proses vaksinasi serta mewujudkan kekebalan komunal di Provinsi Bali. Dengan begitu, pariwisata di Bali bisa segera dibuka.