(0362) 23022
bpbd@bulelengkab.go.id
Badan Penanggulangan Bencana Daerah

Program Kali Bersih (PROKASIH) yang dilaksanakan Tegal Lantang Jalan Gunung Batukaru Kelurahan Liligundi

Admin bpbd | 20 Mei 2022 | 142 kali

Program Kali Bersih (PROKASIH) adalah program kerja pengendalian pencemaran air sungai dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas air sungai agar tetap berfungsi sesuai dengan peruntukannya. Pelaksanaan Prokasih bertujuan agar tercapainya kualitas air sungai yang baik, terciptanya sistem kelembagaan yang mampu melaksanakan pengendalian pencemaran air secara efektif dan efisien serta terwujudnya kesadaran dan tanggung jawab masyarakat dalam pengendalian pencemaran air.

Menindaklanjuti Surat Keputusan Bupati No. 660/123/HK/2022 tentang Tim Pembina Program Kali Bersih, Jumat, (20/05) BPBD Kabupaten Buleleng ikut serta melaksanakan kegiatan Gotong Royong Kebersihan di Sungai Tegal Lantang Jalan Gunung Batukaru Kelurahan Liligundi .

Dalam kegiatan pembersihan tersebut di hadiri oleh undangan dan stecholder terkait pembersihan sungai antara lain memungut sampah plastik dan memotong batang kayu yang melintang menghalangi aliran sungai.

 Untuk mewujudkan alam yang lestari membutuhkan kerja sama yang baik dari setiap orang. Perlu saling mengingatkan, baik secara langsung atau tidak, agar orang-orang di sekitar kita bisa menjaga lingkungan. Mari bersama Budayakan Sadar Lingkungan, Kita Jaga Alam, Alam Jaga Kita. SALAM TANGGUH!!!